Alasan Sebenarnya Kenapa Mudah Terkena Deman Serta Sakit Kepala!

Bukan fenomena aneh lagi bila setiap orang pasti mengalami yang namanya gejala penyakit seperti demam atau sakit kepala tanpa disadari. Biasanya penyakit seperti ini tidak perlu terlalu dikhawatirkan karena pengobatan di zaman milenial sekarang sudah sangat modern.

Namun tetap saja penyakit ringan apapun itu ada juga resikonya menjadi lebih buruk bila tidak ditangani segera karena bisa saja munculnya demam atau sakit kepala tersebut ternyata pertanda ada penyakit yang lebih buruk lagi sedang menyerang tubuh seseorang.

Bagi ahli dunia kesehatan menyebutkan bahwa sakit kepala atau mengalami demam merupakan tanda bahwa tubuh sedang berusaha melawan sebuah infeksi atau penyakit yang disebabkan oleh virus, bakteri, jamur atau parasit. Hal-hal inilah yang memicu demam atau sakit kepala tadi dan ujung-ujungnya berakhir ke penyakit tertentu seperti yang akan kita bahas dibawah ini!

1. Mengalami Alergi

Ketika seseorang memiliki alergi pada tubuhnya seperti tidak tahan terhadap debu. bulu halus, serta udara yang kotor selain mengalami bersin juga berujung mengalami sakit kepala jenis migrain atau sinus. Kedua jenis penyakit kepala tersebut mulai menyerang dari daerah dalam hidung yang kemudian berakhir dalam mulut mengalami peradangan serta bengkak sehingga sinus muncul. Efek lainnya adalah rasa sakit atau tekanan pada daerah hidung juga matanya yang membuat satu sisi kepala terasa denyut atau migrain.

2. Pilek, Flu Sering Terjadi

Yah, bukan hal yang diherankan lagi bila seseorang mengalami demam maka akan diikuti penyakit seperti flu, pilek maupun batuk karena akibat dari infeksi virus yang sudah memicu peradangan serta pembengkakan di daerah hidung serta mulut. Kasus paling buruk biasanya akan mengalami gejala seperti sakit tenggorokan, meriang, mudah lelah lalu kehilangan nafsu makan dan mual.

3. Infeksi Karena Bakteri

Bakteri berbahaya jika sudah berhasil masuk dan menyerang tubuh bagian paru-paru, saluran udara, dan organ penting lainnya seperti hidung, ginjal kemudian saluran kemih bisa berakibat penyakit berbahaya. Biasanya ini terjadi karena seseorang yang mengalami luka di bagian luar sehingga bakteri berhasil masuk dan solusinya hanya bisa ditangani oleh para ahli kedokteran karena penyakit akibat bakteri bisa mengancam jiwa.