Baru-baru ini sang pelatih Liverpool, Jurgen Klopp diketahui mengadakan kontak dengan agen dari Richarlison yaitu Renalo Velasco secara langsung di tempat tinggalnya. Sepertinya alasan pertemuan ini dinilai semata untuk membicarakan transfer pemain asal klub Everton tersebut meski belum dapat dipastikan tepatnya bagaimana.
Sesuai yang dilansi dari UOL Esporte, Daily Mail menyebutkan bahwa Klopp sendiri yang mengundang langsung Velasco agar mau berkunjung ke rumahnya untuk berdiskusi dan akhirnya kabar ini mulai tersebar dan menjadi sebuah topik pembicaraan publik tentang maksud pertemuan dua rival sekota tersebut.
Diketahui memang permainan dari Richarlison sejak bergabung dengan Everton di awal musim ini membuat banyak perhatian tertuju kepadanya khususnya Klopp yang sudah lama memperhatikan performanya saat bertemu dengan timnya sendiri. Sejauh ini pemain asal Brasil tersebut sukses membuatnya dipanggil dan diandalkan sebagai reguler di tim nasional.
Tampaknya Klopp memang diyakini sudah memasukkan nama Richarlison kedalam list belanjanya pada bursa transfer musim panas nanti, karena sepertinya ia memang ingin menambah amunisi kembali pada lini depan dan Richarlison memenuhi kriteria tersebut, tetapi transfer ini sepertinya cukup sulit karena Everton yang merupakan rival beratnya dijamin tidak akan mau melepas pemain pentingnya kepada tim lawan mereka selama ini.
Selain Liverpool sendiri yang berniat untuk memakai jasa Richarlison, diketahui ada klub lain yang berada dalam bayang-bayang menunggu momen untuk menggaet sang pemain berusia 21 tahun ini yaitu Barcelona.